Rabu, 02 Mei 2018

MEGA cloud storage



                           Image result for mega

     MEGA adalah layanan cloud storage yang didirikan oleh Kim Dotcom yang juga pendiri Megaupload. Mega mengklaim layanan cloud storage-nya lebih aman daripada layanan cloud storage lainnya karena enkripsi/dekripsi data sepenuhnya diproses di client. Akun gratis dari Mega mendapatkan storage sebesar 50 GB.

     MEGA didirikan pada tahun 2013, pada saat itu isu tentang masyarakat mempertanyakan tentang keamanan sebuah data pada suatu server, dimana data tersebut dapat diakses oleh orang lain bahkan dapat digunakan untuk melakukan aksi terorisme. Tetapi 137 hari kemudian setelah isu tersebut memanas, Edward Snowden berhasil meyakinkan masyarakat dengan mengumumkan sebuah pesan yang berisi : bahwa peraturan ("kami memiliki akses ke data anda, tapi kami janji untuk membuatnya rahasia dan tidak menyalah gunakannya") tidaklah cukup baik, karena bisa saja data tersebut digunakan oleh orang lain dengan cara mencurinya dari perusahaan tersebut. Maka dari hal tersebut terciptalah teori tentang end to end encryption dengan kata lain penyedia layanan tidak dapat mengakses data tersebut, yang dapat mengakses data tersebut hanya pengguna dan sumber yang diizinkan oleh pengguna.

      MEGA dirancang berdasarkan fakta sederhana cryptography, supaya dapat diterima dengan baik, tidak boleh mengurangi daya guna. MEGA sepenuhnya dapat diakses tanpa peng-installan software apapun dan merupakan satu-satunya cloud storage dengan end-to-end encryption dengan menggunakan browser saja. Satu-satunya tanda penggunaan cryptography yang dapat dilihat adalah pengkoleksian entropy pada saat mendaftar adalah kurangnya fitur untuk me-reset password dan cara baru peda saat pemindahan file. Sekarang, jutaan bisnis maupun pengguna pribadi bergantung pada MEGA untuk secara aman dan terpercaya menyimpan dan menampilkan data mereka. Kami percaya kesuksesan ini adalah hasil dari kerja keras MEGA untuk menyajikan tempat penyimpanan yang lebih aman.

     MEGA memilih teknologi cloud storage karena mempertimbangkan kelebihan dari cloud storage yaitu :
  1. Sisi Skalabilitas, maksudnya adalah penggunaan Cloud Storage dapat disesuaikan dengan kebutuhan dari pengguna itu sendiri. Dengan penambahan perangkat keras, sebuah penyedia layanan Cloud Storage bisa meningkatkan daya tampung datanya.
  2. Sisi aksesibiltas, maksudnya adalah kemudahan ketika anda ingin menggunakan layanan tersebut. Dengan adanya teknologi Cloud Storage, anda bisa dengan mudah mengunduh, membuka atau melakukan editing terhadap data yang telah tersimpan kapanpun dan dimanapun selama perangkat anda masih terkoneksi internet.
  3. Sisi teknologi Cloud Storage adalah masalah keamanan. Hal ini menjadi salah satu faktor yang paling penting karena para pengguna tentunya mengharapkan data yang tersimpan di Cloud Storage dapat terjaga keamanannya.
     Walaupun cloud storage memeiliki kelemahan didalam keamanan datanya yang dapat diambil atau digunakan oleh orang lain yang kemungkinan digunakan untuk melakukan kejahatan, MEGA mengimbanginya dengan teknologi end to end encryption.




SUMBER :



Tidak ada komentar:

Posting Komentar